Renovasi Pagar dan Gapura Balai Desa Kalipecabean, Wujudkan Lingkungan Kantor Desa yang Lebih Representatif

14

Sidoarjo//www.pilarcakrawala.news| Pemerintah Desa Kalipecabean terus berupaya meningkatkan sarana dan prasarana pelayanan publik. Salah satu bentuk nyata komitmen tersebut adalah pelaksanaan renovasi pagar dan gapura Balai Desa Kalipecabean dengan total anggaran sebesar Rp108.270.654, yang bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja desa (APBDes) tahun 2025.

 

Kepala Desa Kalipecabean, Arif Al Ansori, menjelaskan bahwa renovasi ini bertujuan menciptakan lingkungan kantor desa yang lebih rapi, aman, dan representatif sebagai pusat pelayanan masyarakat.

 

“Kami ingin kantor desa menjadi tempat yang nyaman bagi warga saat datang untuk mengurus berbagai keperluan. Pagar dan gapura yang baik juga menjadi simbol keteraturan dan semangat pelayanan pemerintah desa kepada masyarakat,” ujar Arif Al Ansori.

 

Renovasi pagar dan gapura ini mencakup pembongkaran struktur lama yang sudah tidak layak, pembangunan pagar permanen dengan material yang lebih kokoh, serta penataan ulang area depan balai desa agar terlihat lebih menarik dan tertib.

 

Selain memperindah tampilan, pembangunan ini juga diharapkan mampu meningkatkan keamanan lingkungan sekitar Balai Desa, terutama saat kegiatan pelayanan publik berlangsung.

 

Kepala Desa Arif menambahkan bahwa seluruh proses pekerjaan dilaksanakan secara transparan dan melibatkan partisipasi masyarakat sekitar. Pemerintah desa juga memastikan kegiatan pembangunan berjalan sesuai dengan perencanaan dan aturan yang berlaku.

 

“Kami berharap, dengan adanya perbaikan sarana ini, masyarakat bisa merasakan manfaatnya secara langsung dan semakin percaya terhadap kinerja pemerintah desa,” imbuhnya.

 

Renovasi pagar dan gapura Balai Desa Kalipecabean ini merupakan bagian dari program peningkatan infrastruktur desa yang akan terus dilanjutkan secara bertahap sesuai prioritas kebutuhan masyarakat.(Nic)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.