DPD GOLKAR KOTA MALANG HADIRKAN SWAB GOTONG ROYONG DRIVE THRU TEPAT DI MOMENT HUT RI KE 76

0 494

 

PILAR CAKRAWALA~Malang, Moment Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 yang jatuh di Hari ini Selasa 17 Agustus 2021, menjadi moment yang membahagiakan bagi Masyarakat khususnya Kota Malang, Karena partai berlambang pohon Beringin menghadirkan Swab Gotong Royong Drive Thru bertempat di Halaman Depan kantor DPD Golkar Jl. Panglima Sudirman 91 kecamatan Blimbing Kota Malang

Peresmian Swab Gotong Royong Drive Thru ini di hadiri fraksi fraksi DPRD kota Malang, Ketua Dan juga pengurus DPD GOLKAR, AMPI, AMPG, KPPG,UBKM dan juga kader partai GOLKAR baik di tingkat kelurahan Dan kecamatan se Kota Malang.

Joe sebagai Ketua pelaksana dan juga Ketua AMPI Kota Malang bersyukur partai GOLKAR bisa menceremonialkan peresmian Swab gotong Royong bertepatan dengan HUT RI ke 76, yang merupakan partai yang pertama kali di kota Malang yang melakukan gerakan swab drive thru.” Alhamdulillah Kita ikut membantu pemerintah kota Malang yang Sudah luar biasa menurunkan angka covid Dan disini Kita juga membantu menangani 3T, yaitu Tracing, Treatment, dan Testing.”Ucapnya.

“Dan Drive Thru Swab gotong royong ini adalah bagian dari Tracing.”Imbuhnya.

Di harapkan Dengan hadirnya Swab gotong royong drive thru partai GOLKAR bisa membantu masyarakat untuk bisa menjangkau fasilitas kesehatan Dengan harga murah bahkan gratis di masa pandemi ini dengan mempertahankan kualitas yang baik. partai GOLKAR juga akan memberikan pengobatan gratis, vitamin dan juga vaksin.

Peresmian di lakukan oleh Ketua DPD GOLKAR Kota Malang yang juga menjabat Wakil Walikota Malang Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko, selain meresmikan Swab Gotong Royong Drive Thru, bung Edi Juga meresmikan Mushola Al- Amin yang di bangun di Kantor GOLKAR di jl. Panji Suroso 5B Kecamatan Blimbing Kota Malang.

Dalam sambutannya Bung Edi berterima kasih kepada panitia yg sudah melaksanakan amanah. ” Kita pilih 17 Agustus sebagai Hari pencanangan peresmian Karena apa?, Dalam setiap peringatan Hari ulang tahun, saya selalu mengulang ulang itu adalah ajang untuk mawas diri, introspeksi sekaligus rasa syukur kita atas nikmat kemerdekaan.”Ucapnya.

“Ini merupakan jembatan menuju cita cita bangsa Indonesia, untuk bisa mengisi butuh perjuangan, butuh karya nyata apalagi di masa pandemi ini.”Tambahnya.

Bung Edi mengajak keluarga partai GOLKAR memahami pandemi sebagai ujian dan penguatan kader GOLKAR dalam menghadapi sesuatu ke depan. Bergerak dan berbuat di tengah masyarakat.

Peresmian di Tandai Dengan Pemotongan pita dan juga Tumpeng serta doa bersama sebagai tanda DPD partai GOLKAR Kota Malang siap berjuang dan bermanfaat bagi masyarakat.

Prosesi pemotongan pita yang di lakukan Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko

Acara Berjalan Dengan lancar tentu saja sesuai dengan protokol kesehatan yang ketat, Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh.(As)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.