Ratusan Guru Matematika Kabupaten Sidoarjo Ikuti Pelatihan Matematika Smart Indonesia

0 88

Sidoarjo~www.pilarcakrawala.news|Kegiatan Matematika Smart Indonesia diselenggarakan Dinas pendidikan Kabupaten Sidoarjo bersama Tim MKKS dan K3S bekerja sama dengan Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara di Fave Hotel Sidoarjo, Selasa (01/08/2023).

Sebanyak 385 Guru matematika se Kabupaten Sidoarjo yang ikut serta dalam kegiatan tersebut yang di buka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidoarjo Tirto Adi yang mewakili Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor S.IP.

Ada beberapa guru pembimbing antara lain Muh. Zainul Hilal, Yovi Sandra wulansari (asisten trainer bahasa inggris), Suyanto (trainer matematika), Aditiya suryana (trainer matematika)
Nurul imani (support trainer).

Dalam sambutannya Kadispendikbud Sidoarjo Tirto Adi menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh guru Sidoarjo yang ikut matematika Smart Indonesia. Dalam pemaparannya guru Sidoarjo merupakan guru hebat dan guru profesional yang akan terus memajukan dunia pendidikan. “Mudah-mudahan dengan pelatihan satu hari ini dimana waktu yang cukup singkat peserta benar – benar bisa mengikuti dengan seksama”.

“Saya meminta para guru harus dapat merubah mindset anak peserta didiknya bahwa pelajaran matematika itu susah. Matematika itu merupakan salah satu indikator untuk menentukan kecakapan peserta didik kita, di dunia internasional itu ada namanya studi PISA (Program for International Student Assessment), yang diukur ada 3 kecakapan pertama yaitu matematika yang kedua sains dan kemudian yang ketiga membaca,”ucapnya. (Dik)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.