Di Duga Konsleting Listrik, Rumah di Jalan Kedung Anyar Surabaya Terbakar

0 127

Surabaya~www.pilarcakrawala.news|Terdengar suara ledakan di duga konsleting listrik rumah di Jalan Kedung Anyar III Nomor 35, Kecamatan Sawahan, Surabaya terbakar.Minggu (8/1/2023).

Sekitar pukul 09.26 WIB, kebakaran dilaporkan ke Command Center 112 Surabaya. Sebanyak 12 unit mobil pemadam kebakaran langsung dikirim untuk menjinakkan si jago merah yang masih berkobar. Pukul 09.37 WIB, api pokok dinyatakan padam. Semuanya dipastikan kondusif pukul 10.33 WIB.

Dalam peristiwa ini, petugas pemadam kebakaran menyelamatkan seorang nenek, Maidah yang syok setelah mengetahui rumah anaknya terbakar. Maidah diketahui sedang menginap di rumah anaknya yang merupakan pemilik rumah, Gunawan. Lantaran syok, Maidah langsung ditenangkan oleh petugas.

Wasis Sutikno selaku Kabid Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Surabaya mengatakan,”di lokasi Ada juga petugas dari PMI (Palang Merah Indonesia) yang ikut menangani,”ujarnya.

Setelah memadamkan api dan menyelamatkan korban, petugas pemadam kebakaran melakukan identifikasi. Dugaan sementara, kata Wasis, kebakaran dipicu hubungan arus pendek listrik alias korsleting di kamar lantai 2.

Wasis menjelaskan,”Diduga korsleting listrik, yang terbakar di lantai dua, tepatnya bagian tengah dua kamar tidur. Untuk bagian depan, belakang dan lantai satu aman. Atap rumah terimbas 30 persen,” kata Wasis.(Bs)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.