Hotel Neo+ Waru Sidoarjo Gelar Workshop Pembuatan Batik dengan Teknik Sekka Shibori Bersama UMKM

0 87

Sidoarjo~www.pilarcakrawala.news|Batik merupakan salah satu warisan budaya Indonesia yang sudah mendunia, bukan hanya motifnya yang unik namun juga teknik pembuatannya yang bermacam – macam sehingga mempengaruhi motif dan kualitas yang dihasilkan.

Salah satu teknik pembuatan batik yang unik adalah teknik Shibori yang mana tehnik ini masih belum banyak yang tahu. Untuk itu dalam Rangka hari Batik Nasional, Hotel Neo+ Waru Sidoarjo bekerja sama dengan beberapa UMKM dan komunitas pecinta batik menggelar acara workshop batik dengan tema “ Sekka Shibori “ yang artinya teknik melipat kain menyerupai akordion dengan bentuk segitiga atau segi empat.

Workshop ini dipandu oleh Ibu Dyah Paramita Dewi yang merupakan salah satu pembuat Kain Shibori dan sudah menggeluti bidang ini cukup lama.

“Teknik yang digunakan ini merupakan teknik yang paling mudah dan bisa dipraktekkan langsung di rumah, namun sebenarnya teknik yang lain pun juga ada seperti itajime shibori, kanoko shibori dan masih banyak lagi”, ujar Dyah sapaan akrabnya.

 


Dalam workshop ini Ibu Dyah juga dibantu oleh beberapa perwakilan dari UMKM yang juga merupakan pembuat batik Shibori untuk mendampingi proses pelatihan 20 peserta yang hadir mengikuti workshop ini.

“Saya paling suka dengan dunia batik, apalagi sebenarnya saya juga mengajar batik, dan yang terpenting dengan adanya kegiatan ini saya juga bisa menambah teman dan juga ilmu yang nantinya bisa saya bagikan kembali”, ucap Catherine salah satu peserta workshop Sekka Shibori.

Martha sebagai Marcomm dari Hotel Neo+ Waru Sidoarjo ini berharap dengan adanya kegiatan workshop kali ini dapat memberikan wawasan yang lebih luas lagi kepada masyarakat tentang tehnik – tehnik pembuatan batik dan berharap masyarakat dapat terus menjaga warisan budaya ini secara turun temurun.(Red)

 

 

Untuk mendapatkan berbagai informasi menarik lainnya mengenai promo seputar Hotel Neo+ Waru Sidoarjo, bisa menghubungi kontak 081217776057 atau melalui sosial media instagram kami di @neowarusidoarjo

###

Tentang Hotel NEO+ Waru Sidoarjo
Terletak dekat dengan Bandara Internasional Juanda dan Pintu Toll Utama kota Surabaya dan Sidoarjo, NEO+ Waru Sidoarjo adalah hotel bintang 3 yang memiliki 130 kamar dengan desain dan konsep modern futuristik. Hotel juga dilengkapi dengan fasilitas restoran, spa, 5 ruang pertemuan dengan kapasitas mulai dari 10 – 200 orang serta minimarket dan juga coffee shop. warusidoarjo.neohotels.com

Tentang Archipelago International
Grup manajemen hotel swasta dan independen terbesar di Asia Tenggara, yang mengoperasikan lebih dari 150 hotel dengan lebih dari 50 hotel lainnya sedang dalam pengembangan di seluruh Asia Tenggara, Karibia, dan Timur Tengah. Hotel tepercaya dengan rekam jejak panjang dan 20.000 kamar di lebih dari 60 tujuan dengan merek termasuk ASTON, Collection by ASTON, The Alana, Huxley, Kamuela, Harper, Quest, NEO, favehotels, dan Nordic. archipelagointernational.com

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

Your email address will not be published.